Menjadi ibu rumah tangga bukan berarti hanya mengurus keperluan rumah tangga dan terbelenggu oleh pekerjaan rumah tangga. Justru dari rumah khususnya DAPUR, bisa menghasilkan karya yang dapat dinikmati keluarga dan menambah income tentunya
Minggu, 29 Mei 2011
Ayam Panggang
Wah lagi demen memanggang ayam....
Anak2 request ayam panggang lagi .....hayuukkk aja mama mah !
bikinnya gampang rasanya maknyus
Ini aku buat dengan bumbu yang berbeda.....
kebetulan hari ini mertua ku makan di rumah...." Enak bumbunya meresap, kata mama"
bahan :
1 kg paha ayam (potong sesuai selera)
1 bh biji pala
Garam
Merica
Bumbu :
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 bh cabe merah besar buang biji
1 cm jahe
1 sdm ketumbar utuh
Cara membuat :
- haluskan bumbu dan tumis dengan sedikit minyak sampai harum
- masukkan ayam dan beri kecap, dan parut biji pala di atas nya....biarkan sebentar biar ayam berubah warna
- tambahkan sedikit air, dan tambahkan garam dan merica masak sampai ayam benar2 empuk
- selama memasak bila bumbu sudah mengental tapi ayam belum empuk, tambahkan air sedikit...dan masak terus sampai hasil akhir bumbu mengental, tes rasa dan angkat
- taruh ayam di atas loyang berlapis aluminium foil / loyang anti lengket....oven dengan api atas saja sampai ayam kecoklatan.
- bisa juga di bakar di atas arang
Mmmmm sajikan bersama sambal terasi...nyam nyam
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar