Menjadi ibu rumah tangga bukan berarti hanya mengurus keperluan rumah tangga dan terbelenggu oleh pekerjaan rumah tangga. Justru dari rumah khususnya DAPUR, bisa menghasilkan karya yang dapat dinikmati keluarga dan menambah income tentunya
Rabu, 10 Agustus 2011
Banana Muffin
Mencoba membuat muffin tanpa Baking powder dan Baking Soda yg notabene adalah bahan kimia.
Memang kurang mengembang ya....tanpa mereka berdua, makanya aku isi hampir penuh di papercupnya. Kalo menggunakan mereka berdua...di isi hampir penuh pasti meluber keluar.
Tekstur muffin ini sama seperti banana bread (yg di posting Ricke Indriyani beberapa waktu lalu) padat tapi empuk dan berasa banget pisangnya....
Resep asli dari JOY of BAKING....bisa dilihat di sini :
http://www.joyofbaking.com/breakfast/BananaMuffins.html
Banana Muffin
(adapted from Banana Bread by Ricke Indriyani)
Bahan :
230 g terigu protein sedang
100 g gula pasir
30 g gula aren bubuk (aku pake brown sugar)
1 sdt Baking Powder ( aku gak pake )
1/4 sdt Soda kue ( aku gak pake )
1/4 sdt garam
2 btr telur ukuran besar kocok lepas
113 g mentega lelehkan
3 bh pisang (kurleb 454 g) hancurkan beri 1 sdm air jeruk nipis( di resep asli gak pake air jeruk )
1 sdt essence vanili ( aku pake 1/4 sdt Larome vanila milk)
-Panaskan oven di suhu 180, siapkan loyang muffin yg di beri papercup
-Ayak terigu, lalu masukkan gula pasir dan gula aren, campur rata.
-Dalam mangkok lain campur pisang, telur dan mentega cair, aduk rata
-Masukkan dalam campuran terigu. Aduk cukup hanya sampai tercampur saja dan jangan over mix
- Tuang dalam loyang hingga hampir penuh dan oven selama 30 menit
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar