Jumat, 27 April 2012

OPERA CAKE





OPERA CAKE.....

Opera cake ini ....aku tidak membuat jakonde untuk layernya tetapi aku ganti dengan cake lembut...
4 layer vanilla cake...2 layer ganache dan 2 layer coffe cream.....
Tiap layer di percik coffe simple sirup.....






Base cake nya aku pakai basecake lapis surabaya ekonomis by Ambarini yang terkenal lembut banget...tidak perpori dan kokoh.....

OPERA CAKE ( without jaconde )
by. Nien ing

Cake (source.lapis surabaya ekonomis by ambarini modif by me )
Bahan :
6 butir telur
175 g tepung terigu protein rendah
3 sdm susu bubuk full cream
1/2 sdt vanilli bubuk
125 g gula pasir
75 ml susu cair
1 sdm SP
150 g mentega lelehkan

Cara membuat :
- siapkan 2 bh loyang 26x26, oles margarine beri kertas roti dan oles margarine lagi
- ayak tepung, susu dan vanilla bubuk
- campur semua bahan kecuali mentega, kocok dengan kecepatan tinggi sampai kental berjejak.
- masukkan mentega aduk dengan spatula
- tuang ke dalam 2 loyang sama banyak
- oven dengan suhu 200' selama 15 menit......
- angkat dan dinginkan
* cake di atas membutuhkan 4 layer cake, jadi proses membuat cake di lakukan 2 kali sehingga menghasilkan 4 layer cake

Coffe Cream
bahan :
1 sachet nescafe clasic
1 sdm air panas
100 g hollman soft cream
150 g shortening
1 kaleng SKM
50 g whipcream bubuk
100 ml air
1/2 sdt vanila bubuk (atau essence)

Cara membuat :
- campur nescafe dan air panas, sisihkan
- kocok shortening, hollman softcream dan SKM sampai lembut
- di wadah lain campur whipcream bubuk dengan air aduk rata
- masukkan ke dalam kocokan shortening ....kocok lagi sampai tercampur rata dan lembut
- masukkan nescafe yang sudah di cairkan, kocok sampai rata

Ganache untuk filling
bahan :
300 ml air
150 whipcream bubuk
300 g DCC cincang


Cara membuat :
- campur whipcream dengan air aduk rata
- tim whipcream di atas air , masukkan DCC aduk sampai leleh dan tercampur
- angkat dan biarkan dingin , simpan dalam lemari es semalaman
- kerok pelan2 dengan sendok, kalo perlu mikser dengan kec rendah sebentar asal tercampur, dan siap di pakai
* harus di siapkan sejak semalam

Glaze :
- 110 g DCC cincang
- 55 ml whipcream cair
- 5 g mentega tawar

cara membuat :
- tim whipcream
- masukkan dcc dan mentega
- aduk sampai tercampur

Coffe Simple Syrup
- 1 sachet nescafe clasic
- 100 ml gula cair
-  20 ml air hangat
campur nescafe dengan air hangat, masukkan gula cair aduk rata

Penyelesaian :
- ambil 1 lembar cake, basahi dengan simple syrup
- spuit kan coffe cream di atas nya....ratakan
- tutup dengan cake yang kedua, basahi dengan simple syrup
- spuit kan ganache di atasnya....ratakan
- tutup dengan cake yang ke 3 , basahi dengan simple syrup
- spuitkan coffe cream di atas nya, ratakan
- ambil cake yang terakhir, tekan sedikit supaya memadat
- spuitkan ganache di atasnya....ratakan dan rapikan

- buat glaze setelah cake tersusun semua, siramkan glaze ke atas cake
- ratakan dengan sendok.....agar rata....hentak2 an alas tart supaya membantu glaze untuk rata.
- simpan dalam lemari es sampai set
- trim ( di potong di rapikan ) ke 4 sisi nya
- hias sesuai selera.....




**** bagian terakhir yang biasanya membuat deg deg an saat merapikan ke 4 sisi nya....
salah motong sedikit.....hancurlah sudah....hahahaha
**** sayang banget sisa yg terpotong....secara ganache gitu lo....




Tidak ada komentar:

Posting Komentar